magnify
Facebook Twitter E-mail RSS
formats

ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI ADMINISTRASI SURAT MENYURAT PADA KANTOR DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA PANGKALPINANG DENGAN METODOLOGI BERORIENTASI OBJEK

Yeni Purnama Sari
Jurusan Sistem Informasi STMIK Atma Luhur

Email : (yenipurnamasari2606@yahoo.co.id)

Abstraksi

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil merupakan urusan pelaksana otonom daerah di bidang kependudukan dan catatan sipil, dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berada di bawah dan bertanggungjawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah.Pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Pangkalpinang pada Sub Bagian Pengadministrasian umum prosedur yang diterapkan dalam pengelolaan surat mulai dari penerimaan, pembuatan, dan penyimpanan surat masih dilakukan secara manual. Dokumentasi surat masuk dan surat keluar hanya berupa penulisan pada buku agenda, mengakibatkan terjadinya penumpukan pencatatan sehingga ketika surat masuk dan surat keluar diperlukan maka harus dicari kembali dan memerlukan waktu yang cukup lama sehingga mengakibatkan sehingasehingga arsip yang diperoleh masih kurang efektif dan efisien.Berdasarkan uraian diatas, maka penulis akan mengembangkan sebuah sistem informasi yang dapat membantu dan mempermudah pegawai dalam melakukan pengarsipan yang lebih efektif dan efisien. Sehingga dalam hal ini penulis mengangkat topik tersebut dengan judul Sistem Informasi Administrasi Surat Menyurat dengan metodologi berorientasi objek, dalam sistem tersebut akan dirancang basis data dengan menggunakan UML.Dengan adanya sistem informasi administrasi surat menyurat maka dapat mengurangi kesalahan yang sering disebabkan oleh kesalahan manusia (human error) dan memudahkan pegawai dalam melakukan kegiatan pengarsipan surat serta dapat membantu dan mempermudah pegawai dalam melakukan pengarsipan yang lebih efektif dan efisien. sistem tersebut diharapkan dapat mempermudah dan memperlancar transaksi administrasi surat menyurat sehingga menghasilkan informasi yang lebih akurat serta mendukung untuk peningkatan proses administrasi surat menyurat pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Pangkalpinang.
Kata kunci : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Sistem Informasi Administrasi Surat Menyurat, Metodologi Berorientasi Objek,UML.

Download


You must be logged in to post a comment.

Home Jurnal Mahasiswa SI ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI ADMINISTRASI SURAT MENYURAT PADA KANTOR DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA PANGKALPINANG DENGAN METODOLOGI BERORIENTASI OBJEK