magnify
Facebook Twitter E-mail RSS
formats

Seminar Nasional CITISEE 2016, Hengki dan Okkita Rizan

CITISEE 2016 bertujuan untuk memaparkan hasil penelitian dan memberikan informasi mengenai penelitian yang telah dilakukan ke dunia internasional, untuk memperkuat kerjasama baik antara akademisi, profesional dan peneliti maupun dengan dunia industri, bertukar ide-ide kreatif dan inovatif untuk memajukan bidang Teknologi Informasi, Sistem Informatika dan Teknik Elektro.

_________________________________________________________________________________________

PROTOTIPE E-COMMERCE BERDASARKAN KONSEP BUSINESS MODEL CANVAS (BMC) UNTUK MENINGKATKAN DAYA SAING:STUDI KASUS USAHA KECIL MENENGAH (UKM) PANGKALPINANG

Abstract

Usaha Kecil Menengah (UKM) kota pangkalpinang merupakan tulang punggung perekonomian. Pada dasarnya, pelaku UKM (Usaha Kecil Menengah)  melakukan proses berniaga secara konvensional. Oleh sebab itu, penulis memiliki inisiatif strategi untuk membantu pelaku UKM untuk mempromosikan produk dengan  diterapkannya  suatu prototipe e-commerce, dalam hal ini peneliti membahas e-commerce berdasarkan konsep Business Model Canvas (BMC). Dalam melakukan analisis proses bisnis internal menggunakan metode functional analysis, analisis faktor eksternal dengan metode PEST (politik, ekonomi, social, dan teknologi), untuk meningkatkan proses bisnis menjadi lebih baik menggunakan suatu model bisnis yaitu Business Model Canvas (BMC), perencanaan arsitektur IT menggunakan metode Enterprise Architecture Planning (EAP), teknik analisis dan perancangan sistem menggunakan object oriented approach yaitu Unified Modelling Languange (UML). Pengujian prototipe dilakukan dengan metode Focus Group Discussion untuk pengujian spesifikasi prototipe, sedangkan pengujian kualitas prototipe menggunakan model ISO 25010 dengan 4 (empat) kriteria yaitu Functional Suitability, Reliability, Operability, dan Performance Efficiency. Hasil penelitian ini adalah terbentuknya suatu prototipe e-commerce berdasarkan konsep Business Model Canvas (BMC) untuk meningkatkan daya saing pada UKM kota pangkalpinang yang dapat diakses kapan saja dan dimana saja..

Kata Kunci: UKM, E-commerce, Business Model Canvas (BMC), EAP, UML, Focus Group Discussion, ISO 25010.

Download Full PDF:jurnal citisee


You must be logged in to post a comment.

Home Download Seminar Nasional CITISEE 2016, Hengki dan Okkita Rizan